Pelatihan Growth Strategy Instagram Marketing

27 Oktober 2021
Pemasaran Online
Keterangan Foto : Seorang ibu pemilik UMKM sedang belajar promosi katalog di smartphonenya

Kegiatan Pelatihan ini dilaksanakan dengan harapan UMKM dapat mengoptimalkan pemasaran online dengan menerapkan sistem dari Instagram growth Strategy sebagai sarana komunikasi dengan konsumen.Selain itu, kegiatan ini juga kelanjutan dari Pelatihan Instagram Marketing namun pada pelatihan ini lebih mengarah pada logo, gambar, kata-kata dan lain-lain yang digunanakan saat mempromosikan produk UMKM secara online pada Media Sosial. Pelatihan Aplikasi Instagram Growth Strategy ini juga bertujuan untuk menjelaskan manfaat dari produk UMKM (Soft Selling) bukan semata-mata untuk menjual atau memasarkan produknya secara dominan (Hard Selling) sekaligus membawa hal positif  pada UMKM dalam proses meningkatkan pemasaran diranah online. Manfaat atas Instagram Growth Strategy ini juga dapat mengoptimalkan Visibilitas menjalin hubungan baik dengan Customers juga dapat mengenali siapa Customers kita.

Kegiatan Pelatihan bulanan ini dilaksanakan dikantor Rumah BUMN Aceh Utara tepatnya pada 28 Oktober 2021 yang dihadiri oleh 20 UMKM Binaan Rumah BUMN Aceh Utara

                


Penulis : Rumah BUMN Aceh Utara

Berita Terkait